Permudah Akses Pertanian, Pemdes Bendowulung Bangun JUT

×

Permudah Akses Pertanian, Pemdes Bendowulung Bangun JUT

Bagikan berita
Foto Permudah Akses Pertanian, Pemdes Bendowulung Bangun JUT
Foto Permudah Akses Pertanian, Pemdes Bendowulung Bangun JUT

KUPASONLINE.COM - Dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan berupaya di bidang ketahanan pangan Pemerintah Desa (Pemdes) Bendowulung melaksanakan pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT).Pembangunan yang bersumber dari Dana Desa tersebut menyerap anggaran senilai Rp. 22. 150.000, yang terletak di Dusun Cepoko dan memiliki volume pekerjaan 201m X 1m dengan durasi pekerjaan selama 10 hari Kalender.

Proyek pembangunan tahun anggaran 2023 tersebut dikerjakan secara swakelola oleh TPK Desa Bendowulung dengan harapan pemberdayaan masyarakat dan peningkatan infra struktur jalan pertanian.Dalam keterangannya, Kepala Desa Bendowulung Kades Bendowulung Sugeng Yulianto SE mengatakan, hal ini sebagai upaya dari Pemerintah Desa Bendowulung dalam mendukung peningkatan ekonomi dari sektor pertanian.

"Dengan adanya jalan yang baik menuju area ladang ataupun persawahan, di harapkan hilir mudik masyarakat petani dalam mengangkut bibit dan hasil pertaniannya akan semakin mudah," ungkapnya.Lebih lanjut Kades Bendowulung Sugeng Yulianto SE menambahkan, dengan akses jalan pertanian yang mudah, semoga sektor pertanian akan lebih berdaya dan semakin maju lagi.

"Sehingga, taraf hidup masyarakat petani khususnya sektor ekonomi mereka juga akan semakin meningkat.Karena dari segi biaya operasional pengangkutannya bisa lebih murah, dan dengan demikian keuntungan mereka juga akan semakin bertambah.

Semoga jalan usaha tani ini bisa bermanfaat dan, tentunya mari kita jaga bersama, agar dapat dipergunakan sebaik-baiknya dalam peruntukannya," pungkas Kades Bendowulung Sugeng Yulianto. (Nr/San

Editor : Dylan Ikhwan
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini