Bersiap Menuju Cabup 2024, Nurhadi Instruksikan Kader Nasdem Kabarkan Ke Seluruh Pelosok Kab Blitar

×

Bersiap Menuju Cabup 2024, Nurhadi Instruksikan Kader Nasdem Kabarkan Ke Seluruh Pelosok Kab Blitar

Bagikan berita
Foto Bersiap Menuju Cabup 2024, Nurhadi Instruksikan Kader Nasdem Kabarkan Ke Seluruh Pelosok Kab Blitar
Foto Bersiap Menuju Cabup 2024, Nurhadi Instruksikan Kader Nasdem Kabarkan Ke Seluruh Pelosok Kab Blitar

BLITAR, KUPASONLINE (JATIM) - Wujud keseriusan restorasi bangsa partai NasDem begitu membumi, hal ini juga ditunjukkan oleh Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Blitar, Nurhadi S.P.d dalam sosialisasi pendidikan politik kepada kader dan Bacaleg partai, sekaligus sebagai pengenalan dirinya yang bersiap maju menjadi Cabup tahun 2024.Hal ini ditegaskan Nurhadi, ditengah Nasdem Kabupaten Blitar mengelar Pendidikan politik dan konsolidasi di akar rumput, kepada pengurus DPC dan kader Nasdem di 22 Kecamatan seluruh Kabupaten Blitar, Minggu (16/10/22) siang

Pada kesempatan tersebut, Nurhadi juga mohon Doa Restu dan menghimbau para kader dan simpatisan, untuk mengabarkan perihal kesiapannya, untuk maju menjadi Calon Bupati Blitar. Namun tentunya dengan catatan suara kursi Partai Nasdem harus 9 kursi di DPRD Kabupaten Blitar."Pada acara yang juga disaksikan oleh Pimpinan Partai tingkat Provinsi dari DPW ini, Saya juga minta restu, terkait kemungkinan saya maju menjadi Calon Bupati Blitar. Dan hal ini harus di sosialisasikan oleh kader Nasdem ke seluruh pelosok penjuru di Kabupaten Blitar," ucapnya.

Namun tentunya, Nurhadi melanjutkan, dan semangat kita partai NasDem harus terlebih dulu bisa mendapat 9 kursi, bila demikian berarti InsyaAllah saya siap maju, akan tetapi kalau dibawah 9 kursi berarti juga belum siap," ungkap Nurhadi.Nurhadi juga menambahkan ," karena kalau di Partai Nasdem berlaku prinsip politik tanpa mahar. Kalau kita dapat 9 kursi berarti saya langsung dapat rekom dari pimpinan NasDem, dan tentunya itu gratis tanpa mahar, dan hanya tinggal butuh 1 kursi, maharnya kan juga tidak banyak.

"Tetapi kalau kita Partai Nasdem hanya dapat 5 atau 6 kursi ini mungkin lain ceritanya. Karena pemenangan pemilu itu fokusnya di pembiayaan kampanye. Kita no money politik tapi kampanye kan perlu biaya, disitulah jika ada niat maju menjadi Cabup harus dibarengi dengan persiapan," jelas Nurhadi.Kader-kader partai NasDem sangat antusias mendukung pencalonan saya menjadi Bupati Blitar. Karena ini menjawab keluhan mereka, yang selama ini mereka merasakan pembangunan di Kabupaten Blitar itu tidak ada pergerakan.

"Justru banyak fasilitas dan sarana transportasi jalan yang mengalami banyak kerusakan. Namun belum adanya perhatian dari Pemerintah Daerah untuk segera melakukan perbaikan yang signifikan membuat masyarakat kecewa," ungkap Nurhadi yang juga Anggota DPR RI.Menurut Nurhadi, Jika dirinya terpilih menjadi Bupati Blitar, ada dua sektor yang menurutnya perlu diangkat, pertama Sektor UMKM harus mendapat perhatian dan prioritaskan, seperti hari ini kita mengumpulkan para pelaku UMKM pada sosialisasi BPOM.

"Termasuk UMKM harus kita angkat, agar bisa bekerjasama dengan tempat tempat wisata seperti Kampung Coklat untuk pemasarannya. Sebenarnya Pemda tinggal bantu mencari jalan untuk memasarkannya, karena UMKM itu Soko guru Ekonomi Indonesia," tegasnya.Mari kita berkaca, kenapa Indonesia tidak terkena resesi dan inflasi seperti negara negara lain saat ini, karena Indonesia punya UMKM, kita punya jutaan UMKM. Dan yang kedua saya rasa sektor wisata yang harus diangkat, di Blitar itu punya potensi wisata yang luar biasa, kita punya Makam Bung Karno.

"Dan seharusnya itu bisa dirangkai dengan destinasi wisata yang lainnya, karena kita juga punya Candi Penataran, selain itu kita punya puluhan wisata pantai yang pantai eksotik yang indah-indah, itu dapat kita rangkai, bahkan bisa sangat luar biasa jika dipadukan dengan kesenian dan kebudayaan yang kita miliki," tegas Nurhadi. 

Pewarta-San 

Editor : Dylan Ikhwan
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
5. Kupas Jatim