Bupati Blitar Melaksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Baru ICU RSUD Ngudi Waluyo Wlingi

×

Bupati Blitar Melaksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Baru ICU RSUD Ngudi Waluyo Wlingi

Bagikan berita
Bupati Blitar Melaksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Baru ICU RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. (Foto: Dok istimewa)
Bupati Blitar Melaksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Baru ICU RSUD Ngudi Waluyo Wlingi. (Foto: Dok istimewa)

KUPASONLINE.COM - Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah menghadiri kegiatan Ground Breaking (peletakan batu pertama) peresmian dimulainya pembangunan Gedung Icu RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, Senin 05 Juni 2023 pagi.Dalam sambutannya Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah mengatakan, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras, berkomitmen untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat salah satunya dengan terus berbenah baik gedung perawatan maupun sarana prasarana.

Bupati juga menyampaikan, karena seperti yang diamanatkan dalam UUD 1945 bahwa Kesehatan adalah hak setiap individu artinya seluruh bangsa Indonesia tidak memandang status berhak mendapatkan pelayanan kesehatan yang baik dan bermutu."Oleh karena itu, pemerintah mengambil kebijakan bahwa kesehatan ditempatkan pada urusan wajib penyelenggaraan pemerintahan. Dan Pemerintah Kabupaten Blitar telah mewujudkannya dengan menyediakan pelayanan kesehatan pertama yaitu Puskesmas yang keberadaannya menyebar di seluruh wilayah Kabupaten Blitar, menyediakan fasilitas rujukan yaitu RSUD Srengat dan RSUD Ngudi Waluyo Wlingi," ungkap Bupati Blitar.

Mak Rini sapaan akrab Bupati Blitar Rini Syarifah lebih lanjut menyampaikan, dan perlu kita ketahui RSUD Ngudi Waluyo Wlingi ini dibangun sejak tahun 1984, sehingga ada beberapa bangunan yang sudah tidak sesuai dengan standart dan perlu direnovasi atau dibangun kembali.Untuk itu, RSUD Ngudi Waluyo Wlingi dari tahun ketahun terus berupaya menyediakan sarana dan prasarana yang dibutuhkan masyarakat sesuai standar yang telah ditentukan.

"Salah satunya pembangunan Gedung ICU akan dimulai dengan acara Ground breaking pada hari ini," ungkapnya.Pada kesempatan itu, Bupati berharap kepada semua yang terlibat melaksanakan tugas dan fungsinya masing masing sesuai peraturan perundang undangan yang barlaku.

"Baik dari pihak kontraktor, konsultan pengawas, Konsultan Perencana,Pengawas Teknis, Tim Pendukung, Tim Ahli, KPA, PPK, PPTK serta seluruh unsur yang terkait, sehingga terwujud Pembangunan Gedung sesuai rencana dan spesifikasi yang telah disusun," tegas Mak Rini.Bupati dalam kesempatan tersebut juga mengingatkan akan pentingnya inovasi.

Selain itu, Mak Rini juga mengucapkan terima kasih dan pesan kepada RSUd Ngudi Waluyo yang terus menelurkan inovasi guna percepatan pelayanan kesehatan."Saya ingin tidak hanya cepat dan tidak ribet, namun harus berkualitas. Apa yang sudah baik dipertahakan bahkan dibuat lebih baik lagi. Dan untuk sarpras tolong dijaga, dimanfaatkan semaksimal mungkin, demikian pula untuk manajemen dan pengelolaan SDM, harus benar-benar maksimal. Karena pelayanan yang berkualitas juga terletak pada SDM yang berkualitas dan berkompeten pula," pungkas Bupati Blitar Rini Syarifah. (Adv/Kmf/San)

Editor : Dylan Ikhwan
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
5. Kupas Jatim