Bambang menekankan pentingnya kerja sama dengan partai koalisi dan masyarakat untuk mendorong kemajuan Kota Blitar. Ia menegaskan bahwa kritik dan saran akan diterima dengan terbuka untuk memperbaiki serta membangun Kota Blitar ke arah yang lebih baik.
"Kita tidak bisa sendirian mendorong Kota Blitar. Kita bangun bersama partai koalisi dan masyarakat Kota Blitar. Kami tidak anti kritik, dan bisa menerima saran serta masukan untuk perbaikan dan pembangunan Kota Blitar yang lebih baik," tambahnya.
Lebih lanjut, Bambang menekankan bahwa pihaknya tidak akan hanya berjanji, tetapi juga siap untuk membuktikan komitmen mereka. Ia berjanji akan memperjuangkan pembangunan Kota Blitar berdasarkan kehendak masyarakat.
"Pada prinsipnya, kami tidak dengan janji, tapi kami akan membuktikannya. Kita harus memperjuangkan atau membangun Kota Blitar berdasarkan kehendak masyarakat," tutup Bambang. (*) Editor : Santo