Sebelum melakukan pengajuan pinjaman, dipastikan usia kalian sudah 21 tahun ke atas dan maksimal 60 tahun.
Teman-teman juga harus memiliki informasi pekerjaan, dan saat melakukan pengisian informasi pekerjaan, pendapatan harus di atas Rp3 juta, sesuai dengan persyaratan aplikasi. Selain itu, harus memiliki email pribadi.
Jika teman-teman sudah memenuhi persyaratan tersebut, langkah awal selanjutnya adalah menekan permohonan pinjaman. Teman-teman nantinya harus mengisi data, seperti foto KTP, data pribadi, informasi kontak, dan data pekerjaan.
Untuk informasi KTP, pastikan foto KTP yang diunggah adalah yang terbaru, dan saat mengisi data, benar-benar berada di lokasi sesuai dengan yang tertera di KTP.
Hal ini penting karena aplikasi ini memerlukan izin akses ke lokasi perangkat handphone kalian.
Dengan lokasi yang sesuai, akan mempermudah pengajuan untuk disetujui.
Saat mengisi informasi kontak, pastikan nomor yang diberikan di aplikasi ini aktif dan dapat dihubungi, karena pihak aplikasi akan menelepon nomor kontak tersebut.Oleh karena itu, pastikan mengisi nomor yang benar dan siap untuk menjawab pertanyaan dari aplikasi ini.
Untuk informasi pekerjaan, jenis pekerjaan tidak terbatas, yang penting pendapatan kalian di atas Rp3 juta.
Setelah selesai mengisi semua data, langkah selanjutnya adalah mengajukan pinjaman. Proses pengajuan akan langsung diproses dan membutuhkan waktu 1 x 24 jam.
Editor : Wanda Nurma Saputri