Desa Pasirharjo, Kec Talun Kab Blitar, Gelar Rembuk Stunting Tahun 2022

×

Desa Pasirharjo, Kec Talun Kab Blitar, Gelar Rembuk Stunting Tahun 2022

Bagikan berita
Foto Desa Pasirharjo, Kec Talun Kab Blitar, Gelar Rembuk Stunting Tahun 2022
Foto Desa Pasirharjo, Kec Talun Kab Blitar, Gelar Rembuk Stunting Tahun 2022

 Blitar, Jatim Kupasonline - Desa Pasirharjo, Kecamatan Talun Kabupaten Blitar menggelar kegiatan Rembuk Stunting, bersama forum pemerintahan desa dan masyarakat di Balai Desa Pasirharjo, Kamis (27/7/22) malam.

Menurut Kades Pasirharjo, Chusana Curori, bahwa Rembuk Stunting Desa Ini merupakan Forum Musyawarah Antara Kader Kesehatan, Paud, Masyarakat desa, dengan Pemerintah desa dan BPD untuk pencegahan dan penanggulangan masalah kesehatan di desa."Khususnya Stunting pada anak, dengan memberdayagunakan sumber daya pembangunan yang ada di desa, dalam hal ini khususnya yang kita laksanakan di desa kami yakni Desa Pasirharjo," ungkap Kades Chusana.

Lebih lanjut, Kades Pasirharjo Chusana mengatakan, adapun hasil dari musyawarah ini akan diakomodir pada RKPdes Tahun Anggaran 2023 yang akan datang, untuk dapat diwujudkan sebagai program bagi warga masyarakat Desa Pasirharjo."Dengan terlaksananya kegiatan ini, tak lupa kami selaku Pemerintah desa juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, yang telah turut mensukseskan acara Rembuk Stunting di Desa Pasirharjo," pungkasnya. (*)

Pewarta-San

Editor : Dylan Ikhwan
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini