Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila, Bupati Blitar : Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa

×

Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila, Bupati Blitar : Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa

Bagikan berita
Bupati Blitar Hj Rini Syarifah bersama Forkopimda Kabupaten Blitar selepas upacara Hari Lahir Pancasila
Bupati Blitar Hj Rini Syarifah bersama Forkopimda Kabupaten Blitar selepas upacara Hari Lahir Pancasila

Hari ketika Bung Karno, sebagai Proklamator Kemerdekaan, Bapak Pendiri Bangsa, pertama kali memperkenalkan Pancasila melalui pidatonya pada tahun 1945 di depan sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

Diketahui, peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 ini mengambil tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045".

Lanjut Mak Rini, Tema ini mengandung maksud bahwa Pancasila menyatukan kita dengan segala perbedaan suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia Emas yang maju, mandiri dan berdaulat.

Patut kita syukuri sebagai sebuah bangsa yang majemuk, Pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya menjadi bintang yang memandu kehidupan bangsa agar sesuai dengan cita-cita pendirian negara. Keberadaan Pancasila merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia.

Dan di dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur yang menjunjung tinggi nilai-nilai inklusivitas, toleransi, dan gotong royong. Keberagaman yang ada merupakan berkat yang dirajut dalam identitas nasional "Bhinneka Tunggal Ika".

Editor : Santo
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
5. Kupas Jatim