Angkuh, Wartawan Sempat Diusir Liput Pertemuan Paguyuban Kepala Desa

×

Angkuh, Wartawan Sempat Diusir Liput Pertemuan Paguyuban Kepala Desa

Bagikan berita
Situasi jelang pertemuan paguyuban kepala desa Kab Blitar
Situasi jelang pertemuan paguyuban kepala desa Kab Blitar

KUPASONLINE.COM, Blitar – Sebuah insiden pengusiran wartawan terjadi saat acara pertemuan Paguyuban Kepala Desa (PKD) Kabupaten Blitar di Hotel Grand mansion, Kota Blitar, pada Kamis (10/10/2024).

Acara yang menghadirkan ratusan kepala desa ini menjadi sorotan karena berlangsung di tengah masa kampanye Pilkada 2024.

Sejumlah wartawan yang hadir untuk meliput ditolak masuk ke dalam ruang pertemuan. Salah seorang pembicara bahkan secara tegas mengatakan,

"Saya kepala desa, saya juga punya media. Tidak semua hal bisa dipublikasikan," ucapnya di lokasi acara.

Pertemuan yang bertajuk "Silaturahmi PKD Kabupaten Blitar" ini mengundang perhatian karena para kepala desa yang hadir adalah pejabat publik yang diwajibkan bersikap netral dalam pemilu. Kejadian pengusiran tersebut menambah kecurigaan terkait isi dari pertemuan yang diduga melibatkan pembahasan politik.

Editor : Santo
Bagikan

Berita Terkait
Terkini
5. Kupas Jatim